Curug Tamansari Pesona Alam Desa Kemejing

Curug Tamansari Pesona Alam Desa Kemejing. Curug Tamansari berada di Dusun Ngaglik, Desa Kemejing, Kecamatan Loano, Kabupaten Purworejo. Ada tiga buah curug yang berada di tempat ini, curug yang pertama dengan ketinggian sekitar 10 meter, curug yang kedua dengan ketinggian 15 meter dan curug yang ketiga yang berada di sungai dengan ketinggian 4 meter. Bagi anda yang ingin menikmati pesona alam dari ketiga curug ini anda tidak perlu khawatir karena ketiga curug ini masih dalam satu area yang saling berdekatan.

Pesona alam dari curug tamansari ini sangat cocok bagi anda yang suka berpetualang, anda bisa menikmati pemandangan pegunungan yang masih alami dengan udara yang masih segar. Karena keterbatasan dalam masalah pendanaan pemerintah desa kemejing belum bisa menggali pesona alam dari curug tamansari ini menjadi tempat wisata, walaupun turis yang datang ketempat ini hanyalah turis lokal.

Curug-Tamansari-Pesona-Alam-Desa-Kemejing
Curug 1
Jarak tempuh curug tamansari dari ibu kota Kecamatan sekitar 4 km dan jarak dari ibu kota Kabupaten sekitar 15 km, anda tidak perlu khawatir walupun daerah pegunungan namun akses jalan sampai curug tamansari sudah di rabat beton semuanya dengan kondisi yang cukup bagus. Untuk lebih rincinya tentang Desa Kemejing silahkan anda baca  :  Tentang Desaku Kemejing.


Curug-Tamansari-Pesona-Alam-Desa-Kemejing

Untuk menikmati pesona curug tamansari, sebaiknya anda kunjungi curug yang pertama dan kedua ( silakan lihat gambar ) setelah anda puas menikmati kedua curug tersebut silahkan anda kunjunggi curug yang ketiga yang berada di sungai desa kemejing, di curug yang ketiga ini anda bisa mandi dan bermain dengan sepuasnya karena tempatnya sangat lapang dan mempunyai kedung dengan kedalaman sekitas 4 meter. Bagi anda yang suka memancing ditempat inipun diperbolehkan untuk memancing. Untuk lebih rincinya tentang curug sungai silahkan anda baca :  Pesona Sungai Desa Kemejing

Curug-Tamansari-Pesona-Alam-Desa-Kemejing
Curug 3
Selain menikmati pesona dari curug tamansasi, bagi anda yang suka akan buah durian anda juga bisa membeli buah durian dari petani langsung yang berada di desa kemejing, tentunya disaat musim durian kalau tidak musim ya tidak ada. Hampir kelupaan agar anda lebih puas dalam menikmati ketiga curug ini silahkan anda datang pada saat musim penghujan karena debit airnya masih sangat besar.

Anda tertarik untuk menikmati pesona alam dari curug tamansari desa kemejing,? silahkan mampir ke gubug anak gunung, saya siap untuk mengantar anda sampai tujuan.
Ada pertanyaan? Diskusikan dengan penulis atau pengguna lain
Tautan disalin ke papan klip!